ROFINA MONDJIL2025-01-022025-01-02https://repository.unimerz.ac.id/handle/123456789/166hipertensi merupakan salah satu penyakit yang menyebabkan kematian terbesar didunia, kebanyakan hipertensi menyerang lansia. Salah satu penyebab hipertensi adalah kurang melakukan aktifitas fisik. Melakukan aktifitas fisik jalan pagi secara teratur akan menurunkan tekanan darah. Tujuan : penelitian ini untuk mengetahui tekanan darah sebelum dan setelah melakukan teknik jalan santai terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi. Metode penelitian : yang digunakan pra eksperimental desain dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling dengan rangcangan pretestposttest degan jumlah sampel 18 orang di Puskesmas Antang. Hasil yang didapatkan tekanan darah sistolik sebelum jalan santai 174 mmHg dengan standar deviasi 8,762 dan diastolik setelah melakukan jalan santai tekanan darah 75,56 mmHg dengan standar deviasi 4.369. hasil menunjukan bahwa nilai p= 0,000 lebih kecil dari nilai 0,05 ini berarti bahwa terdapat pengaruh teknik jalan santai terhadap penurunan tekanan darah pada lansia. Kesimpulannya ada pengaruh teknik jalan santai terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi di Puskesmas Antang tahun 2022.Hipertensi lansia Jalan SantaiPENGARUH TEKNIK JALAN SANTAI TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH SISTOLIK PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ANTANGThesis